Beasiswa Taiwan International Higher Education Scholarship Programs of TaiwanlCDF
Beasiswa Taiwan International Higher Education Scholarship Programs of TaiwanlCDF
Hai sobat lulus beasiswa.
Pemerintah taiwan (the International Cooperation and Development Fund ICDF) bekerjasama dengan universitas terbaik di Taiwan memberikan penawaran beasiswa yang bertujuan untuk membantu negara mitra menumbuhkan kemampuan internasional yang dapat bersaing di tingkat Internasional, negara Indonesia termasuk salah satu negara yang bermitra bersama Taiwan. Beasiswa ini menawarkan program S1, S2 dan S3 yang di ajar dengan menggunakan bahasa Inggris.
Cakupan Beasiswa
1. Tiket Pesawat kelas ekonomi, tiket pulang pergi untuk penerbangan langsung ke dan dari Taiwan.
2. Asrama, semua mahasiswa harus tinggal di asrama yang telah disediakan.
3. Biaya kuliah, TaiwanICDF menanggung biaya kuliah seperti yang dipersyaratkan oleh siswa Universitas.
4. Asuransi, Selama menjadi mahasiswa kalian akan mendapatkan asuransi kecelakaan dan kesehatan.
6. Biaya buku teks: Kalian akan mendapatkan tambahan bantuan beasiswa jika kalian ingin membeli buku, tetapi kalian harus mendapatkan persetujuan dari kampus terlebih dahulu.
7. Stipend:
(1) Program Sarjana: Setiap siswa menerima NT$12.000 per bulan sebagai tunjangan makan dan biaya hidup lainnya. Ini disimpan ke rekening bank lokal siswa setiap bulan.
(2) Program Magister: Setiap siswa menerima NT$15.000 per bulan sebagai tunjangan makan dan biaya hidup lainnya. Ini disimpan ke dalam rekening bank lokal siswa setiap bulan.
(3) Ph.D. Program: Setiap siswa menerima NT$17.000 per bulan sebagai tunjangan makan dan biaya hidup lainnya. Ini disimpan ke dalam rekening bank lokal siswa setiap bulan.
- Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi website ini: https://www.icdf.org.tw/ct.asp?xItem=12505&CtNode=30316&mp=2
-
Contact person: Ms. Emerline Liu
Tel: +886-2-2873-2323#606
Fax: +886-2-2876-6491
Email: scholarships@icdf.org.tw
Post a Comment for "Beasiswa Taiwan International Higher Education Scholarship Programs of TaiwanlCDF "